Modifikasi Suara TV Menjadi Super Bass

Sejauh ini kita mengamati, TV sekarang ( LCD dan LED TV ) lebih mengutamakan kualitas gambar dan bentuk desain casing luar saja. Sementara untuk kualitas suara sepertinya tidak lagi menjadi sesuatu yang perlu ditonjolkan. Kita teringat pada 'jaman' TV tabung dulu, untuk menjaring konsumen,  banyak diiklankan pilihlah  TV merek ini karena menjanjikan suara bassnya mantap, super bass, x-bass, big bass dan seterusnya. Plihlah TV merek yang  itu karena ada  speaker surroundnya, dan sebagainya.

Tetapi seiring perkembangan bahwa TV yang laku sekarang adalah yang super tipis, jadi kualitas suara bass hanya sedang-sedang saja yang penting jernih , karena untuk membuat suara bass yang bagus diperlukan ruang yang cukup besar untuk speakernya dan ini tentu tidak memungkinkan diterapkan pada TV LCD dan LED.

Kondisi ini bagi mereka penikmat acara musik dan film merasa  hambar, kurang 'nendang'.
Mendengarkan musik 'cempreng' apalah enaknya...Menonton film dengan  suara biasa saja  terasa kurang 'garam'
Dan pabrik pembuat TV sepertinya tidak peka akan hal ini.

Untuk itu, ....
Ada salah satu cara menambah suara TV agar menjadi lebih dahsyat, yaitu dengan memakai speaker aktif yang biasa dipakai untuk komputer PC.

Jika tertarik, pilihlah speaker aktif yang ada sub woofer untuk menghasilkan suara bass yang menggelegar.

Speaker Aktif


Speaker aktif dengan super woofer / sub woofer diatas bisa menghasilkan suara yang berkualitas, walaupun disetel dengan volume kecil tapi suara yang terdengar sangat mantap.  Bass dan treblenya  terasa.  Apalagi pada volume maksimal,  PUAS....!
#Awas..kaca jendela pecah..!!

Yang perlu ditambahkan disini adalah masalah jack atau colokan audionya.

Kebanyakan pada speaker aktif untuk komputer bentuk jack nya seperti ini :












Mungkin saja jack tersebut tidak cocok kalau langsung dipasang di TV, tetapi butuh tambahan converter seperti ini :









Baca : TV hitam putih masih bisa dimanfaatkan >>

Pulang Kampung, TV Mesti Diperlakukan Bagaimana..??

Kenyataan membuktikan, bahwa peralatan elektronika apapun namanya harus selalu dalam kondisi bersih dan kering agar tetap terjaga keawetannya.
Lalu, perlakuan terhadap  TV bagaimana ? Ya, usahakan jangan sampai kena air dan selalu dibersihkan dari debu menggunakan lap kering atau kuas dan sebagainya.

Pada waktu tertentu mungkin saja anda dan keluarga meninggalkan rumah dalam tempo yang lama, bisa berhari-hari atau hitungan minggu,  mungkin karena keperluan pulang kampung misalnya.

Jika TV ditinggalkan begitu saja bisa terjadi hal-hal yang tak diinginkan

  • TV LCD / LED bisa terjatuh dari rak / meja
  • TV bisa kemasukan serangga mulai semut, kecoa dan bahkan cicak. Ini sangat berbahaya karena bisa menyebabkan konsleting, korosi  pada mesin / mainboard
  • Bila ditinggalkan pada  musim hujan bisa terkena percikan air dan udara lembab bisa menyebabkan karat

Oleh karena itu sebelumnya kita harus melakukan ini :

Masukkn TV ke dalam dus
  • Untuk TV tabung / CRT, tutup rapat semua bagian TV menggunakan plastik.
  • Untuk TV LCD / LED, bungkus dengan plastik dan masukkan ke dalam dus aslinya.
Lebih baik kita melakukan tindakan diatas daripada nantinya terjadi kerusakan dan harus mengeluarkan biaya mahal !

Bracket TV Model Gantung / Ceiling Bracket 1 TV, 2 TV, 3 TV, 4 TV

Ceiling Bracket  untuk 1 TV















Ceiling Bracket untuk 2 TV















Ceiling Bracked untuk 3 TV














Ceiling Bracket untuk 4 TV






TV Layar Melengkung vs TV Layar Datar

Mengambil  motto " Inovasi Tiada Henti" , kini jargon tersebut telah diterapkan pada layar televisi dengan diciptakannya TV layar lengkung.
Seperti Apakah ? Lihat gambar sebuah televisi SAMSUNG layar lengkung dibawah ini :

 


Tidak hanya Samsung, berbagai merek  ternama lain kini mulai memproduksi model TV seperti ini. Dan tidak lama lagi akan dilempar ke pasaran dengan berbagai ukuran / inch.
Lalu apakah kelebihan dan kekurangan TV dengan model layar melengkung ?

* Kelebihan utama adalah semua sudut TV dapat ditangkap mata secara sempurna. Perhatikan Gambar di bawah :


Seseorang dengan posisi yang tepat akan mendapatkan gambar yang penuh,  mata tidak lelah, dan kepuasan menonton TV dengan sempurna. Posisi yang tepat adalah persis di bagian tengah layar dengan jarak disesuaikan besarnya layar seperti gambar di atas.

* Tetapi dibalik kelebihan ada kekurangannya.  Seseorang dengan posisi dari samping misalnya, tidak mendapatkan gambar secara utuh.

Jadi, berniat mengganti TV layar datar anda ?






Memilih Bracket LCD / LED TV

Bagi konsumen, pemilihan bracket TV sebenarnya mudah saja, sesuai selera. Asalkan diperhatikan berapa berat beban maksimal yang disarankan atau untuk TV maksimal berapa inchi. 
Di halaman ini diberikan contoh-contoh bentuk bracket dinding, yang mana braket dinding adalah yang paling banyak digunakan selama ini.

                                                    
Bracket Dinding / Wall Bracket
Merek : ---








Bracket
Merek : Dolphin










Bracket
Merek : PALAPA










Bracket
Merk : Bervin











Bracket
Merk : Oximus








Bracket
Merek : Piaggio










Bracket
Merk : Somason











Lihat : BRACKET MODEL GANTUNG untuk 1 TV, 2 TV, 3 TV,  4 TV

Layar Bekas dan Rusak, Apa Masih Bisa Dimanfaatkan ?

Apakah layar LCD / LED  ( Layar TV, Layar Monitor Komputer, Layar Laptop ) bekas tapi sudah rusak, apakah masih bisa dimanfaatkan ?

Bagi orang Indonesia, barang apa sih yang tak bisa dimanfaatkan ?

- Pada bagian belakang sebuah layar panel, menempel sebuah papan / PCB yang terdapat berbagai macam jenis komponen elektronika. Ini bisa dimanfaatkan untuk sarana belajar elektronika bagi pemula untuk mengenal nama-nama komponen. Di sana ada komponen yang namanya sekering / fuse, resistor, capasitor, dioda, elco, micro induktor, resistor variable,  dan IC yang semuanya adalah termasuk spare part jenis SMD (terbaru), sementara komponen konvensional adalah komponen jenis DIP

Layar LCD - LED

- Kalau layar yang rusak tersebut adalah LED panel, maka Anda dapat mengambil Lampu LED untuk kemudian dibuat sebagai penerangan atau lampu hemat energi dengan sedikit memodifikasi dengan menambah sebuah adaptor.
Kita tahu bahwa ke depan nanti penerangan lampu model bohlam dan lampu TL akan semakin berkurang dan diganti LED. Lampu LED bisa dipakai juga untuk keterampilan elektronika bagi anda yang punya hobby bidang itu.
Dan ingat, bahwa LED pada layar panel itu adalah komponen original dan berkualitas, sehingga keawetannya bisa diandalkan.

- Layar panel didalamnya terdapat kaca yang tebal ( kalau jenis panelnya LCD bukan LED, maka anda akan menemukan kaca yang cukup tebal  0,5 cm ).
Lalu kaca untuk apa ?
Ya...terserah Anda mau gunakan untuk apa, hee...

Tombol TV Tidak Pernah Digunakan, Kenapa Bisa Rusak ?

Mungkin sebagian orang merasa heran akan hal ini.  Yaitu tentang tombol TV, baik TV model jadul, model tabung CRT maupun LCD dan yang terbaru TV LED, masalah tombol - tombol yang tidak pernah digunakan, tidak pernah ditekan-tekan, dan  selalu menggunakan remote control, tetapi bisa rusak, contoh :

  • Tombol program (+) ditekan, yang muncul program (-) atau menu lain ( brightness atau contrast )
  • Tombol  volume (-) ditekan, malah suara yang keluar semakin keras ( volume +)
Kalau dipikir-pikir, tombol-tombol tersebut tidak pernah dipakai, karena selalu penggunaannya melalui remote saja. Kenapa bisa rusak ya ??


Contoh jenis switch untuk TV
Tombol atau nama komponennya " switch "  atau " micro switch " biasanya mengalami kerusakan yaitu menjadi kacau fungsinya kalau kita tekan.

Switch kalau kita bedah didalamnya berupa lempengan plat / seng tipis yang menghubungkan dua jalur. Jika switch ditekan, maka dua jalur tersebut menjadi tersambung dan mengirim perintah tertentu pada komponen IC program.

Switch bisa rusak karena adanya debu yang masuk ke dalamnya, ditambah dengan udara yang lembab menyebabkan debu menjadi semakin tebal dan menutup lempengan plat.
Karena adanya hambatan tersebut, fungsi switch menjadi kacau karena dua jalur yang seharusnya tersambung dengan sempurna menjadi tidak sempurna.

Switch bisa diganti dengan yang baru, bisa dibeli ditoko komponen elektronika.
Atau jika anda merasa menggunakan remote control saja sudah cukup, ya sudah ..diabaikan saja masalah tombol-tombol itu....

Baca : Ingin ganti TV dengan layar melengkung? >> 

Baca : Ditinggal pulang kampung, TV harus 'diapain'... >>


 


Powered by Blogger.